top of page

PROGRAM PENGEMBANGAN
EKONOMI BERKELANJUTAN

stratch white.png

Program Pengembangan Ekonomi Berkelanjutan merupakan tindak lanjut dari Program Agronomy. Untuk mewadahi hasil panen komoditas dari petani mitra, dibentuk badan usaha PT. Natura Nusantara Essentials yang menerapkan jalur pasar adil (pembelian 15% di atas harga pasar nasional). Hasil panen yang diperoleh terjamin organik dan berkontribusi terhadap kelestarian karena ditanam di kebun agroforestri. Selanjutnya, dilakukan pengolahan hasil panen tersebut menjadi produk-produk yang siap dipasarkan, seluruh keuntungan penjualan produk akan kembali dipergunakan untuk kepentingan program pemberdayaan petani lokal Flores melalui Yayasan Puge Figo.

vanilla_edited.png

Kami juga membangun brand kosmetik dan bodycare bernama Kekaya. Jenis produknya terdiri dari essential oil, cold process soap bar, natural fragrance, aromateraphy massage oil, hingga hair care oil. Produk Kekaya menjadi produk kosmetik pertama dari NTT yang memperoleh izin edar dari BPOM dan telah dipasarkan ke berbagai kota di Indonesia. 

Kami mendampingi petani membudidayakan vanilla untuk dipanen pada umur optimalnya (minimal 8 bulan). Vanilla kemudian disortir berdasarkan ukuran, lalu diperlakukan dan dikeringkan menggunakan standar metode  vanilla bourbon sehingga mutu dan kualitasnya dapat terjaga dengan baik. 

making soap.jpg

Pada dasarnya, produk-produk yang kami kembangkan berakar pada kearifan lokal yang diwariskan oleh leluhur orang Flores, tentang cara memanfaatkan tumbuhan dan tanaman di hutan secara bijaksana. Seiring dengan perkembangan zaman, deforestasi membuat kebanyakan manusia menjadi jauh dan asing dengan hutan. Produk-produk yang instan diciptakan, seringkali membuat kita lupa bahwa pilihan dan cara kita memenuhi kebutuhan hidup dapat berdampak pada kelestarian bumi dan keadilan sosial. Kami berupaya untuk menjembatani hal tersebut, menyediakan pilihan produk yang terlacak dan mendukung nilai-nilai konservasi. Meniti jalan sehingga produk-produk tersebut dapat dikenal, diterima, dan dipilih oleh pasar yang lebih luas.

bottom of page